Tentang Anasera Kamandari, seorang anak bungsu perempuan yang dipaksa kuat oleh keadaan. Ia telah kehilangan peran kedua orang tuanya. Ibunya yang meninggal ketika ia lahir, Ayahnya yang bertugas diperairan yang jauh sebagai TNI Angkatan Laut. Ia tumbuh menjadi gadis pemendam karena tidak pernah diajarkan dalam mengungkapkan segala perasaan. Anasera hanya menginginkan sang Ayah berkumpul bersamanya di rumah, tetapi sang Ayah tidak pernah bisa melakukan itu untuknya karena rahasia besar yang sang Ayah sembunyikan darinya. Sekalinya mereka bertemu, semuanya kacau. Ayahnya tidak mengingatnya dengan baik karena kecelakaan kapal yang menyebabkan Demensia Onset Dini yang sudah lama di deritanya itu semakin parah, dan Abim–kakak laki – lakinya tiba – tiba pergi meninggalkannya membawa rasa bersalahnya karena rahasia yang sebelumnya tidak pernah Anasera ketahui tentang kematian Ibunya.